SLTV.CO.ID, Tanggamus - Kepala Pekon Wonoharjo Kecamatan Sumberejo Kabupaten Tanggamus berkolaborasi dengan Pendamping PKH Pekon Wonoharjo berikan bantuan berupa uang santunan untuk anak Yatim dan Dhuafa yang berjumlah 29 orang penerima santunan bertempat di Balai Pekon Wonoharjo pada Minggu 17 April 2022.
Hadir dalam acara tersebut Daryanto Kepala Pekon Wonoharjo, Joko Sekretaris Pekon Wonoharjo, Karianto Ketua BHP pekon Wonoharjo, Dewi Mariam pendamping PKH pekon Wonoharjo, Sukira ketua kelompok PKH Pekon Wonoharjo, Ustad. Abdul Rohman Pengisi Tausiah, Anggota Tim AJOI Tanggamus, serta anak Yatim dan Dhuafa yang mendapatkan bantuan uang santunan.
Daryanto berharap dengan diberikannya santunan ini dapat memberikan kebahagiaan kepada anak-anak penerima santunan apalagi saat menjelang hari raya. Dewi Mariam pendamping PKH mengungkapkan uang santunan yang diberikan ini adalah hasil dari kebersamaan peserta KPM PKH yang tulus mau berbagi kepada anak Yatim dan Dhuafa kususnya di pekon Wonoharjo.
Dalam acara siraman rohani yang disampaikan oleh ustad. Abdul Rohman menyampaikan bulan suci Ramadhan lebih indah dengan berbagi kepada sesama, untuk semua keluarga penerima manfaat sering sering lah berbagi kepada sesama dan perkuat iman serta perbanyak amal ibadah. Aria salah satu anak penerima santunan mengaku sangat senang dan akan akan mengggunakan uang santunan untuk membeli kebutuhan lebaran.
Dari Tanggamus Lampung Romli dan Ikhwan Rahendra Melaporkan.